Harga Honda PCX Hybrid

Harga Honda PCX Hybrid Review & Spesifikasi Terbaru

HargaMotor7.com – Harga Honda PCX Hybird. Sebagai salah satu pabrikan yang cukup populer di Indonesia, Honda jelas tak akan berhenti dalam berinovasi. Menyikapi dengan tingginya trend motor matic di Indonesia, Honda pun berinisifatif untuk menghadirkan motor matic premium. Yapp, seperti pada judulnya yang motor matic premium yang akan kita bahas adalah Honda PCX Hybird.

Honda PCX sendiri pada awalnya merupakan salah satu motor matic premium Honda. Namun seiring dengan trend motor matic dengan body besar, akhirnya Honda pun menurunkan harga Honda PCX. Sebab motor matic dengan body besar ini sudah dikuasai penuh oleh Yamaha dengan produk Yamaha NMAX mereka.

Alasan Honda untuk menjadikan Honda PCX 150 sebagai kompetitor bagi Yamaha NMAX tentu bukan tanpa alasan. Sebab dari segi model, fitur, teknologi, hingga spesifikasi, Honda PCX dan Yamaha NMAX memiliki kemiripan. Harga Honda PCX 150 sendiri turun drastis menjadi 30 Jutaan Rupiah. Hal inilah yang menjadi cikal bakal lahirnya Honda PCX Hybrid.

Dari seluruh motor matic milik Honda, Honda PCX Hybrid inilah yang paling lengkap dalam segi spesifikasi dan fitur. Selain itu, dengan sentuhan teknologi terbaru, Honda PCX Hybrid masih memiliki desain yang elegan dan menawan. Nah, pasti kamu cukup penasaran mengapa Honda PCX Hybrid disebut sebagai motor matic premium Honda. Namun sebelum itu, yukk simak dulu uraian spesifikasinya dibawah ini :

Spesifikasi Honda PCX Hybird

SpesifikasiHonda PCX Hybird
Mesin
Tipe Mesin4 Langkah, SOHC, PGM-FI, berpendingin cairan, eSP
Kapasitas Mesin149,3 cc
Diameter X Langkah57,3 x 57,9 mm
Tipe TranmisiOtomatis, V-Matic
Rasio Kompresi10,6:1
Daya Maksimum10,8 kW (14,7 PS) / 8.500 rpm (Mesin), 1,4 KW / 3.000 rpm (Motor)
Torsi Maksimum13,2 N.m (1,35 kgf.m) / 6.500 rpm (Mesin), 4,3 N.m / 3.000 rpm (Motor)
Tipe KoplingOtomatis, Sentrifugal, Tipe Kering
Rangka dan Suspensi
Tipe RangkaDouble Cradle
Tipe Suspensi DepanTeleskopik
Tipe Suspensi BelakangTwin
Ukuran Ban Depan100/80 - 14 M/C (Tanpa ban dalam)
Ukuran Ban Belakang120/70 - 14 M/C (tanpa ban dalam)
Rem DepanCakram, Anti-Lock Braking Sistem
Rem BelakangCakram
Dimensi dan Berat
Panjang X Lebar X Tinggi1.923 x 745 x 1.107 mm
Tinggi Tempat Duduk764 mm
Jarak Sumbu Roda1,313 mm
Jarak Terendah Ke Tanah137 mm
Curb Weight136 Kg
Kapasitas dan Kelistrikan
Kapasitas Tangki Bahan Bakar8L
Kapasitas Minyak Pelumas0,8 L (penggantian periodik)
Tipe Baterai Atau Aki 12 V - 3 Ah, tipe MF 50,4 V- 4Ah, Tipe Lithium- Ion
Sistem Pengapian Full transisterized, baterai
Tipe Busi NGK MR8K-9
Baca:  Harga Honda CB650F Review & Spesifikasi

Harga Honda PCX Hybrid

Mesin

Dari segi dapur pacu, Honda nampaknya masih tetap setia dengan teknologi PGM-FI atau sering disebut Fuel Injection. Teknologi yang membuat motor jauh lebih irit ini dikombinasikan dengan Liquid Cooled dan eSP yang menjadi ciri khas motor matic Honda. Seperti saudara tuanya, Honda PCX Hybrid juga mengusung mesin sebesar 150cc yang memiliki diameter langka 57.3 x 57.9 mm. Honda PCX Hybrid juga sudah dilengkapi dengan teknologi terbaru untuk tipe transmisi dan juga tipe kopling loh gaes.

Suspensi dan Rangka

Satu yang unik dari Honda PCX Hybrid yang membedakan dengan versi biasa adalah tipe rangka yang digunakan. Jika Honda PCX 150 menggunakan tipe rangka tulang punggung, lain halnya dengan kuda besi ini yang menggunakan tipe Double Cradle. Sebuah jenis rangka yang cukup jarang digunakan oleh motor matic saat ini.

Perbedaan lainnya juga terdapat pada suspensi belakang yang mana Honda PCX 150 sudah menggunakan tipe twin. Sedangkan untuk tipe suspensi depan sama-sama menggunakan teleskopik. Dan perbedaan suspensi terakhir ialah pada rem depan. Honda PCX Hybrid sudah dilengkapi dengan kombinasi Cakram plus Anti Lock Braking Sistem sehingga akan mampu meningkatkan keselamatan kamu dijalan raya.

Dimensi dan Berat

Dan seperti yang kami duga sebelumnya, bahwa Honda PCX Hybrid ini memiliki body yang sedikit lebih besar ketimbang tipe biasa. Tentunya hal ini juga berpengaruh pada berat dari kuda besi ini sendiri. Yang mana Honda PCX Hybrid memiliki bobot 7 Kg lebih berat dari versi pendahulunya yakni sebeasr 136 Kg.

Kapasitas dan Kelistrikan

Karena memiliki body yang sedikit lebih bongsor, hal ini jelas memberikan keuntungan tersendiri. Sebab kapasitas tangki Honda PCX Hybrid juga lebih lega yang mampu memuat 8 liter bahan bakar. Bandingkan dengan Honda PCX 150 yang hanya mampu menampung sekitar 5.9 liter. Jelas memiliki perbedaan yang cukup signifikan.

Baca Juga : Daftar Harga Honda PCX 150 Terbaru

Fitur Honda PCX Hybird

Dari hasil informasi yang kami dapat, berikut ini beberapa fitur terbaru yang ada pada Honda PCX Hybrid :

  1. Anti Lock Braking System (ABS) : Teknologi ini merupakan sistem pengereman yang canggih yang mampu meningkatkan kestabilan dalam pengereman terlebih lagi saat sedang merem mendadak.
  2. LED Headlight : Lampu depan Honda PCX Hybrid sudah dilengkapi dengan pencahayaan LED sehingga lebih teran dan eksklusif.
  3. Emblem Hybrid : Tentunya emblem yang terdapat di body depan inilah yang membedakan mana Honda PCX Hybrid dan yang biasa.
  4. Smart Key Sistem : Teknologi ini jelas sudah ditunggu-tunggu oleh para pengguna motor guna meningkatkan keamanan motor mereka. Nah, Smart Key Sistem ini hadir dengan teknologi canggih yang mampu di kendalikan oleh remot. Sehingga kamu tak perlu lagi memerlukan kunci mekanis untuk menghidupkan mesin atau mengunci stang. Keren bukan ?
  5. Full Digital Panel Meter : Fitur selanjutnya terletak pada jenis speedometer yang semuanya sudah full digital, termasuk indikator bahan bakar.
  6. Riding Mode : Merupakan sebuah fitur yang mana kamu bisa menyetel Honda PCX Hybrid pada performa Drive Mode, Sport Mode, atau Idling Mode.
  7. Power Charging : Bagi para ojek online fitur ini jelas merupakan fitur yang paling bermanfaat. Bagaimana tidak, kamu disediakan tempat khusus untuk mencas hape di Honda PCX Hybrid loh.
  8. Large Luggage : Bagasi motor yang ekstra besar dan bikin lega banget dehh gaes.
  9. Rear Disc Brake : Fitur yang mampu meningkatkan performa rem belakang sehingga lebih stabil.
  10. LED Tailight : Dan fitur terakhir adalah efek pencahayaan belakang yang lebih modis dan lebih terang.
Baca:  Harga Honda CB500F Review & Spesifikasi Terbaru

Pilihan Warna Honda PCX Hybird

Namun sayangnya, Honda hanya menyediakan satu pilihan warna untuk Honda PCX Hybrid. Tapi warnanya juga cukup keren kok gaess yakni biru perpaduan dengan hitam. Perpaduan warna ini membuat Honda PCX Hybrid menjadi lebih elegan.

Harga Honda PCX Hybrid

Simak Juga : Harga Honda Forza

Harga Honda PCX Hybird

Jenis Motor HondaHarga Baru
PCX HybridRp. 41.325.000

  • Sumber : Astra-Honda.com
  • Harga Honda PCX Hybird diatas bisa berubah sewaktu-waktu.
  • Didaerah lain mungkin akan terjadi perbedaan harga.

Jika dilihat dari canggihnya teknologi yang digunakan dan banyaknya fitur yang tersemat pada Honda PCX Hybrid, maka tak heran jika motor ini dibanderol sekitar 40 Juta Rupiah. Sebab harga tersebut sudah sangat sepada dengan apa yang akan kita dapatkan. Terlebih lagi fitur Smart Key System yang masih cukup jarang digunakan oleh kendaraan roda dua di Indonesia. Nah dan berakhirlah ulasan dari HargaMotor7 mengenai Harga Honda PCX Hybird. Tertarik untuk membawa pulang kuda besi ini ? Kalau admin sih tertarik 🙂

Leave a Reply

/* */